Yang menjadi pertanyaan, mengapa hanya 3 tool saja yang wajib di gunakan? memang betul, banyak tool yang gratis dan mendukung kinerja seorang blogger. Akan tetapi terkadang kebanyakan menggunakan tool menjadikan kita tidak fokus pada konten.
1. Webmasters
Bagi seorang blogger, menggunakan webmasters adalah seperti kewajiban. Seperti yang kita ketahui bahwa, webmasters adalah langkah pertama mesin pencarian google untuk meng indeks dan merayapi konten.
Dalam webmasters terdiri dari 4 bagian yang bisa kita gunakan yaitu : Tampilan penelusuran, lalu lintas penelusuran, indeks google dan perayapan. Tiap-tiap bagian dari webmasters tersebut akan membantu para blogger untuk memantau properti blog.
2. Google Trends
Google trends adalah sebuah tool gratis yang di sediakan google untuk memantu sejauh mana trends pencarian. Tool ini bisa di gunakan untuk membuat konten yang di sesuaikan dengan kebutuhan jangka pendek pembaca.
3. Google Analytics
Google Analytics memberikan laporan perkembangan audiens dengan menyertakan asal usul dan kebiasaan dari audiens blog. Analytics ini membantu pengembangan blog dalam jangka panjang. Hanya saja, analytics ini memerlukan keterampilan khusus untuk membacanya.
Tidak semua blogger terbiasa menggunakan analytics. Mungkin hanya beberapa metrik saja yang di perhatikan seperti bounce rate dan perangkat apa yang di gunakan audiens(dekstop, mobile atau tablet).
Ke tiga tool tersebut adalah bersifat wajib jika ingin blog kita tumbuh dan berkembang secara profesional. Adapaun tool selanjutnya yang tidak kalah penting adalah sebagai berikut :
1. Google Pagespeed
Google pagespeed adalah sebuah tool yang di gunakan untuk mengetahui sejauh mana kecepatan loading situs atau blog. Pagespeed akan memberikan gambaran tentang perbaikan jika memang kecepatan loading situs lambat.
2. Alat pengujian data terstruktur
Alat pengujian ini berlaku di awal kita membangun template blog. Oleh karena itu, ketika pertama kali kita membuat blog harus langsung di uji dengan tool ini. Hal tersebut penting untuk memastikan bahwa tidak ada kesalahan dalam data blog.
3. Cek Seo
Ada kalanya, kita penasaran sejauh mana perlakuan SEO pada blog kita. Meskipun sebetulnya cek SEO bukanlah jaminan bahwa dengan nilai yang bagus pada tool cek SEO akan mengantarkan visibility blog di mata mesin pencarian akan bagus juga.
Post a Comment