Silahkan Baca Topik Artikel Berikut Ini!!
Sepakbola MotoGp Otomotif Gaya Hidup Kesehatan Keuangan Motivasi Inspirasi Ulasan produk Panduan Youtube Gizi Google Adsense
Ketika menulis itu menjadi hobi, mau di kata apa. Yang namanya hobi pasti harus disalurkan. Penyaluran yang tepat untuk era sekarang adalah dengan menjadi seorang blogger. Banyak manfaat yang didapat dengan menjadi seorang blogger.
Ceritain Dong Apa Itu Blogger
Menurut saya, secara sederhana pengertian blogger adalah pembuat konten dalam blog. Konten tersebut bisa memuat artikel, game atau produk. Oleh karena saya tertarik dan memiliki hobi menulis, maka aktivita saya adalah membuat tulisan/artikel tentang apa saja yang ada dalam pikiran saya.
Sumber Tulisannya Dari Mana Ya
Sumber tulisan itu banyak banget bisa dari aktivitas kita sehari-hari atau bisa juga dengan mencari ide dari situs lainya.
Menghindari Copas
Untuk menghindari copas, sumber berita yang kita percaya jangan di ketik ulang. Sama seperti pada Tinjauan Pustka, cukup ambil intisari sumber cantumkan alamat sumber selebihnya tulisan dari pemikiran kita.
Manfaat Ngeblog Itu Apa
Banyak manfaat yang didapat dengan ngeblog seperti bisa menyalurkan hobi atau bahkan mendapatkan penghasilan.
Mendapatkan Penghasilan Dari Ngeblog?
Cara mendapatkan penghasilan dari ngeblog setidak-tidaknya ada 3 cara yaitu publisher adsense, affiliasi marketing dan jualan.
Yang Mau Baca Blog Kita Siapa Ya
Kalau dipikir-pikir, siapa juga ya yang au baca blog kita. hehee. Ga usah minder juga keles, santai aja bro kita ga usak terlalu peduli sama siapa yang mau baca blog kita yang penting hepi.
Aku si Pengen banyak yang baca ?
Kalau blog pengen banyak dibaca orang atau istilahnya traffic yang tinggi itu gak mudah kecuali kita banyak modal buat promosi. kalau gak mau promosi dengan memasang iklan di Google Adword yaaa cukuplah dengan promosi sendiri dengan share ke medsos.